Minggu, 09 Agustus 2015

Polres Balangan amankan pengajian Guru Danau

Paringin (09/08) Pada Hari Minggu sekitar pukul 20.00 Wita Polres Balangan melaksanakan apel on call bertempat di Mapolres Balangan dalam rangka kesiapan personil Polres Balangan untuk melaksanakan pengamanan kegiatan masyarakat di Kabupaten Balangan. Bertepatan malam itu di wilayah hukum Polsek Juai di Desa Lalayau dilaksanakan kegiatan pengajian oleh KH. Asmuni (Guru Danau). Personil Polres Balangan yang hadir dalam pelaksanaan on call berjumlah 35 Personil. Dengan dipimpin oleh Kabag Ops Polres Balangan Kompol PARWITA personil yang melaksanakan on call melakukan pengamanan kegiatan pengajian tersebut. Kegiatan selasai pukul 23.00 Wita dengan aman dan terkendali. Kegiatan ini dilaksanakan oleh Polres Balangan sebagai wujud Penggelaran Kekuatan terhadap kegitan yang dilakukan oleh masyarakat sebagai wujud pelaksanaan 11 Program Prioritas Kapolri. Dengan ini diharapkan kehadiran anggota Polri dimasyarakat dapat memberikan rasa aman dan nyaman masyarakat dalam melaksanakan kegiatannya. (Biem)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar